Sosial

Upacara Hari Bela Negara 2024 di Kuningan

×

Upacara Hari Bela Negara 2024 di Kuningan

Sebarkan artikel ini
Upacara Hari Bela Negara ke-76 Tahun 2024 tingkat Kabupaten Kuningan, di Lapangan Sekretariat Daerah Kuningan, Kamis 19 Desember 2024.
Upacara Hari Bela Negara ke-76 Tahun 2024 tingkat Kabupaten Kuningan, di Lapangan Sekretariat Daerah Kuningan, Kamis 19 Desember 2024.*

DIALEKTIKA KUNINGAN — Penjabat Bupati Kuningan, Dr. Agus Toyib, S.Sos., M.Si bertindak sebagai Pembina Upacara pada Peringatan Hari Bela Negara ke-76 Tahun 2024 tingkat Kabupaten Kuningan. Upacara berlangsung di Lapangan Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan, Kamis 19 Desember 2024.

Peserta upacara terdiri dari unsur TNI, Polri, ASN, pelajar dan masyarakat umum.

Dalam amanahnya, Agus Toyib membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, yang menyampaikan, bahwa peringatan Hari Bela Negara yang dilaksanakan hari ini adalah untuk mengenang perjuangan yang telah dilakukan oleh para pahlawan dalam mempertahankan kedaulatan negara. Melalui peristiwa bersejarah yaitu Agresi Militer Belanda II pada tanggal 19 desember 1948.

Tema peringatan Hari Bela Negara ke-76 tahun 2024 ini adalah “Gelorakan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”.

Tema ini mengandung makna bahwa seluruh Warga Negara Indonesia agar terus menggelorakan bela negara dengan berkontribusi secara nyata dalam berbagai aspek kehidupan guna mewujudkan Indonesia Maju.

“Setiap individu memiliki peran penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Dalam konteks bela negara, terdapat lima nilai dasar bela negara, yakni cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, yakin pada pancasila, rela berkorban, dan kemampuan awal bela negara. Hal tersebut menjadi landasan untuk membentuk mental dan fisik yang tangguh” Ujar Agus Toyib, membacakan sambutan Presiden RI.

Agus Toyib Menambahkan, bahwa peringatan upacara hari ini hendaknya dijadikan momentum bagi seluruh warga negara terkhusus sebagai Aparatur Sipil Negara untuk menjaga kedaulatan, keutuhan wilayah dan keselamatan bangsa.

“Selamat memperingati Hari Bela Negara ke 76 tahun 2024 kepada segenap masyarakat dan aparatur pemerintah Kabupaten Kuningan. Pertahanan negara adalah suatu tujuan nasional bangsa kita. Dan tujuan Republik Indonesia adalah melindungi segenap tumpah darah Indonesia, seluruh keselamatan bangsa, seluruh kekayaan bangsa, dan seluruh masa depan bangsa. Dan itu hanya bisa dijamin oleh pertahanan yang kuat,” tutup Agus Toyib.***

Baca juga berita-berita menarik Dialektika.id dengan klik Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *