DIALEKTIKA — Rencana organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) membangun Grha Pers Pancasila di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mendapat dukungan penuh dari Menkopolhukam Mahfud MD.
Disamping itu, Mahfud MD menjadi orang yang mendorong pembentukan Pusat Studi Pers Pancasila di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Hal ini disampaikan Mahfud MD saat menerima Audiensi Pengurus PWI Pusat periode 2023–2028, yang dipimpin oleh Hendry Ch Bangun selaku Ketua Umum PWI Pusat, pada Jumat, 27 Oktober 2023, di ruang kerja Menkopolhukam di Jakarta.
Menkopolhukam menyambut baik dan memberikan apresiasi positif ketika membahas pembangunan Grha Pers Pancasila oleh PWI.
Gagasan itu menurut Mahfud MD, menunjukkan bahwa PWI memiliki anggota yang nasionalis dan berbakat di bidang jurnalistik, “wartawan yang bertanggung jawab atas kesuksesan negara dan bangsa Indonesia,” ungkapnya.
Menurut Mahfud MD, ide Pers Pancasila menarik. Namun, ia menyatakan bahwa Pers Pancasila tidak perlu menghilangkan sifatnya yang umum, yaitu mendidik, menghibur, dan mengontrol, tetapi juga memiliki nilai nasionalisme.
“Saya setuju dengan adanya pembangunan Grha Pers Pancasila tersebut. Pers Pancasila mencerminkan kepribadian budaya dengan menghindari hoax dan teror,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun berbicara tentang kepengurusan PWI dan program kegiatan ke depan pada audensi tersebut.
Hendry Ch Bangun berharap Menkopolhukam dapat hadir dalam mensosialisasikan Pers Pancasila, yang akan diadakan pada pertengahan November 2023.
Selain itu, Ketum PWI Pusat menyampaikan rencana terkait masalah pendidikan. Wartawan anggota PWI akan menerima pelatihan tentang wawasan kebangsaan dan prinsip filosofinya.