Olahraga

TIMNAS DAY! Indonesia vs Timor Leste dalam FIFA Matcday, Link Live Streaming KLIK DI SINI

×

TIMNAS DAY! Indonesia vs Timor Leste dalam FIFA Matcday, Link Live Streaming KLIK DI SINI

Sebarkan artikel ini
Timnas Day, link live streaming Indonesia vs Timor Leste dalam FIFA Matchday di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu 30 Januari 2022.
Timnas Day, link live streaming Indonesia vs Timor Leste dalam FIFA Matchday di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu 30 Januari 2022.* (PSSI)

DIALEKTIKA — Timnas Day!Indonesia vs Timor Leste akan kembali bertarung dalam pertandingan uji coba FIFA Matchday, malam ini.

FIFA Matchday pertemuan kedua, Timnas Indonesia vs Timor Leste akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu 30 Januari 2022, mulai pukul 19.00 WIB.

Bagi Anda yang ingin menyaksikannya langsung via tv online, link live streaming terdapat di akhir artikel.

Di laga pertama Timnas Indonesia vs Timor Leste, skuat Garuda menang dengan skor 4-1.

Dan, Ricky Kambuaya juga Pratama Arhan menjadi pembeda di lapangan di pertandingan Timnas Indonesia vs Timor Leste itu.

Ricky Kambuaya menjadi pembangkit daya juang skuat Garuda kala Timnas Indonesia tertinggal satu gol dari Timor Leste di babak pertama.

Kemudian, satu gol Pratama Arhan melalui titik putih atau penalti, membalikan keunggulan bagi Timnas Indonesia.

Tak hanya itu, performa Pratama Arhan yang sungguh luar biasa di laga pertama Indonesia vs Timor Leste.

Setelah mencetak gol dari penalty, kemudian lemparan bola atau throw-in dirinya berbuah manis.

Pratama Arhan yang dikenal memiliki kelebihan lemparan ke dalam yang sangat kuat, di menit 77’ ia mendapat kesempatan melemparkan bola throw-in dari pinggir lapangan yang dia targetkan langsung ke mulut gawang lawan.

Alhasil, kiper Timor Leste yang terhalangi pergerakan kedua center back-nya malah salah meninju bola mengarah ke dalam gawang sendiri.

Lemparan bola Pratama Arhan itulah menjadikan Indonesia unggul skor 3-1. Sekaligus menjadi gol yang luar biasa, karena dicetak melalui tangan, meski wasit menyatakan sebagai gol bunuh diri yang dilakukan Georgino Jose Alexandro Mendonca da Silva.

Namun gol ini jelas menjadi sesuatu yang begitu beda, bagai gol ‘si Tangan Tuhan’ dari legenda Timnas Argentina Diego Armando Maradona.

Bedanya, Maradona mencetak seolah dengan sundulan kepala, padahal ada sentuhan tangganya. Sedangkan, Pratama Arhan berawal dari lemparan throw-in.

Dan lagi-lagi, Pratama Arhan menciptakan peluang yang berujung menjadi gol bunuh diri lawannya.

Di sepuluh menit akhir, Pratama Arhan yang sepertinya hendak memberikan crossing kepada penyerang Timnas Indonesia.

Akan tetapi, sepakan kaki kiri dahsyatnya itu kembali menjadi malapetaka lawannya, malah memantul ke gawang sendiri, hingga kembali wasit menyatakan sebagai gol bunuh diri yang dilakukan Filomeno pemain Timor Leste.

Skor akhir pertandingan pertama Timnas Indonesia vs Timor Leste lumayan telak 4-1.

Namun, para pecinta sepak bola Indonesia menyoroti buruknya permainan skuat Garuda di babak pertama. Yang mana harus kebobolan oleh tim yang peringkatnya di bawah Timnas Indonesia.

Paling disorot tajam adalah penampilan buruk striker, Dedik Setiawan, yang dinilai mandul sejak bermain di Piala AFF kemarin. Akan tetapi selalu menjadi starter dalam line-up yang diarsiteki Shin Tae-yong.

Untuk pertandingan selanjutnya sekarang, semua pendukung kesebelasan Timnas Indonesia berharap Timnas Indonesia bisa menang telak dan menyuguhkan pola permainan cantik tapi sportif yang enak ditonton.

Terutama, berharap line serang skuat Garuda menjadi tajam tidak mandul lagi. Atau jangan memaksakan pemain yang tidak produktif untuk bermain.

FIFA Matchday pertemuan kedua, Timnas Indonesia vs Timor Leste berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu 30 Januari 2022, mulai pukul 19.00 WIB.

Adapun link live streaming Indonesia vs Timor Leste silakan KLIK DI SINI.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *