DIALEKTIKA — Herry Wirawan si penjahat kelamin kasus pencabulan terhadap belasan santri ukhti yang merupakan muridnya sendiri di sebuah pondok pesantren, Bandung, Jawa Barat, sungguh terlalu memperlakukan pula korban perkosaannya jadi kuli bangunan.
Soal tersebut, terungkap dari pernyataan salah satu ibu korban di kanal YouTube TV One News, Rabu 15 Desember 2021.
Seorang ibu dalam tayangan tersebut, menyebutkan nama anaknya yang disamarkan sebagai ‘Melati’.
Dikatakannya, Melati suka disuruh-suruh ngangkatin wadah adukan bangunan kala si penjahat kelamin Herry Wirawan buka cabang pondok pesantren baru.
Memang, katanya tak hanya Melati saja, tapi semua santri di sana dipekerjakan seperti kuli bangunan dalam pembangunan cabang pondok pesantren baru.