DIALEKTIKA — Persib Bandung vs Persipura Jayapura akan menjadi Big Match helaran kompetisi sepak bola paling bergengsi Tanah Air, BRI Liga 1 pekan ke-10.
Prediksi Big Match BRI Liga 1 Persib Bandung vs Persipura Jayapura kedua tim dipastikan sama-sama tampil ngotot ingin menang.
Big Match BRI Liga 1 Persib Bandung vs Persipura Jayapura akan digelar di Stadion Manahan Solo, Surakarta, Jawa Tengah, hari ini Sabtu, 30 Oktober 2021, pukul 18.15 WIB. Untuk link live streaming pertandingan tautannya ada di sini.
Pangeran Biru julukan Persib Bandung sedang ‘on fire’ saat ini setelah di tiga laga terakhir menyapu bersih tiga poin.
Mulai mengalahkan sang pemuncak klasemen Bhayangkara FC dengan skor 2-0. Kemudian menghajar PSS Sleman 4-2.
Bahkan, sempat pula naik ke puncak klasemen setelah melakoni duel laga penentuan siapa tim tak terkalahkan BRI Liga 1 di pekan ke-9 lawan PSIS, Maung Bandung menang 1-0.
Tentunya, rentetan positif tiga kemenangan beruntun, dan jadi tim tak terkalahkan hingga pekan ke-9 BRI Liga 1 menjadi modal kuat yang menambah kepercayaan diri Persib untuk meladeni pasukan Mutiara Hitam.
Sementara itu, Persipura di musim ini kurang trengginas seperti biasanya. Kebalikan dari Maung Bandung, tim Mutiara Hitam ini malah di tiga laga terakhir didera kekalahan beruntun.
Tim asuhan Jackson F Tiago ini takluk oleh Persebaya 3-1, Persik 4-2, dan ditumbangkan skuad asuhan Djajang Nurjaman (Djanur) mantan pelatih Persib yang mengantarkan juara di Liga Indonesia 2014, yang juga kala itu di final melawan Persipura—Mutiara Hitam kalah 0-1 oleh Barito Putera.
Dari catatan lima pertemuan terakhir Persib Bandung vs Persipura Jayapura, Pangeran Biru pun lebih diunggulkan dengan mendominasi kemenangan atas Mutiara Hitam.
28 Agustus 2017, Persipura vs Persib (0-0)
12 Mei 2018, Persib vs Persipura (2-0)
15 Oktober 2018, Persipura vs Persib (1-1)
18 Mei 2019, Persipura vs Persib (1-3)
23 September 2019, Persib vs Persipura (3-0)
Namun bagaimana pun ‘bola itu bundar’ ungkap peribahasa. Mungkin saja Persipura mampu bangkit kali ini mengandaskan tren kemenangan Persib.
Atau, Pangeran Biru kokoh menjadi tim paling digdaya di BRI Liga 1 musim ini, Persib menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan. Bagi Anda yang ingin menyaksikannya langsung Big Match Persib Bandung vs Persipura Jayapura melalui tv online, untuk link live streaming silakan KLIK DI SINI.***